Gong Yoo akan Membintangi Serial Drama Sci-Fi ‘The Sea of Silence’ dari Netflix
Aktor asal Korea Selatan yang namanya melambung lewat serial drama Goblin, Gong Yoo ditunjuk untuk membintangi serial dari Netflix yang berjudul The Sea of Silence. Hal tersebut diketahui melalui sebuah laporan dari Sports Chosun (via Soompi).
The Sea of Silence merupakan serial sci-fi thriller yang bersetting di masa depan, yang menceritakan bumi mengalami kekuarangan makanan dan air. Kemudian tim khusus ditugaskan untuk mengampil sample misterius dari markas penelitian yang telah terbengkalai di bulan.
Gong Yoo akan berperan sebagai Yoon Jae di dalam serial ini. Yoon Jae merupakan seorang prajurit dan pemimpin tim di Space and Aeronautics Administration. Karakter ini digambarkan sebagai seorang pemimpin yang terampil dan berkarisma.
Serial ini didadaptasi dari film pendek dengan judul yang sama yang diarahkan oleh Choi Hang Yong. Ia mencuri perhatian di Festival Film Pendek Mise-en-scène ke-13 pada tahun 2014. Hang Yong juga akan mengarahkan serial baru ini untuk Netflix, sedangkan naskahnya akan ditulis oleh penulis skenario “Mother” Park Eun Kyo.
Proyek ini merupakan pengalaman pertama Gong Yoo bekerja sama dengan Netflix. Selain Gong Yoo, Bae Doona kabarnya tengah mempertimbangkan untuk ikut berperan dalam serial drama terbaru ini.