Film Horor Nicole Kidman ‘The Others’ akan Diremake
Film The Others yang dibintangi oleh Nicole Kidman pada 2001 lalu rencananya akan diremake oleh Hollywood melalui Sentient Entertainment. Film bergenre horor tersebut sempat mencuri perhatian karena endingnya yang tak terduga.
Disutradarai oleh Alejandro Amenabar, The Others (2001) berkisah tentang seorang janda di Inggris pada tahun 1945 bernama Grace (Nicole Kidman) yang tinggal di sebuah rumah yang cukup besar bersama kedua anaknya, Anne (Alakina Mann) dan Nicholas (James Bentley) yang menderita fotosensitifitas, yang membuat mereka harus mengisolasi diri. Namun, rumah yang mereka tinggali ternyata berhantu dan sering mengganggu ketenangan mereka.
Reene Tab dan Christopher Tuffin dari Sentient Entertainment akan memproduseri film remake The Others ini, serta Lucas Akoskin dari Aliwen Entertainment juga turut memproduser film ini.
Tab mengatakan ia merasa terhormat karena dapat mengerjakan film favoritnya sepanjang masa, The Other, dan membawa konsep ulang ini ke layar lebar untuk penonton baru. Ia kemudian melanjutkan, film ini cukup menggambarkan apa yang sedang terjadi saat ini, yaitu mengisolasi diri dan ketakutan.